Desa Pisangan Jaya Gelar MTQ Ke-4 Selama 2 Hari

26 Views

KABUPATEN TANGERANG jwgroupnews – Acara Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Desa Pisangan Jaya dibuka oleh Sekretaris Desa Pisangan Jaya Abdul Majid yang digelar di Gedung Serba Guna (GSG) Perum Permata RW05/RT04 selama dua hari pada Sabtu-Minggu (1-2/11/2025).

Hari pertama diselenggarakan kategori Qosidah Rabana dewasa dan Kategori Kaligrafi anak. Pada hari keduanya dilaksanakan lomba Murotal Qur’an, Tilawah Qur’an, dan Adzan.

Dalam sambutan pembuka acara, Sekretaris Desa Pisangan Jaya Abdul Majid mengatakan bahwa acara ini merupakan ajang menggali potensi warga dalam bidang keagamaan.

“Kita menggelar acara MTQ ke-4 tingkat Desa Pisangan Jaya, Kecamatan Sepatan, Kabupaten Tangerang. Banyak ragam acara yang dilombakan untuk tingkat anak, remaja dan dewasa,” ujar Sekdes Pisangan Jaya.

Pada hari kedua nanti akan dilanjutkan dengan lomba Murotal Qur’an, Tilawah Qur’an, dan Adzan. Dan yang akan menutup sambutannya adalah Kepala Desa Muhammad Hotib yang lebih dikenal warga dengan sebutan Lurah Balok.

“Saya berharap acara ini bisa diikuti oleh semua warga desa dengan gembira dan menjadi ajang menjaring prestasi,” pungkasnya.

(Red*/Ims)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *